Sistem Peringatan Dini Gempa di Jepang

Minasan, Konichiwa.

Dalam rangka mengenang kembali bencana gempa bumi besar yang melanda wilayah timur Jepang pada tahun 2011 lalu, kali ini kami ingin membahas sekilas mengenai bagaimana sistem peringatan dini gempa beroperasi di Jepang. ????????????

Sesaat sebelum gempa terjadi (biasanya berkisar pada hitungan beberapa detik hingga satu menit), Badan Metereologi Gempa akan mengeluarkan Earthquake Early Warning atau Peringatan Dini Gempa Bumi. Ini adalah sistem yang bertugas mengeluarkan peringatan tepat saat gempa terjadi, dengan memberikan perkiraan intensitas seismik dan perkiraan waktu kedatangan pergerakan gempa utama, hingga ke lokasi di mana si penerima informasi berada saat itu. Estimasi ini didasarkan pada analisis cepat dari fokus dan magnitudo gempa dengan menggunakan data berbentuk gelombang yang diamati oleh seismograf di dekat pusat gempa.

Peringatan Dini Gempa Bumi ditujukan untuk mengurangi kerusakan akibat gempa bumi dengan memungkinkan tindakan pencegahan seperti memperlambat kereta dengan segera, mengendalikan lift untuk menghindari bahaya, dan memungkinkan warga untuk dengan cepat melindungi diri mereka sendiri di berbagai lingkungan ketika mereka berada saat itu seperti pabrik, kantor, rumah, dan mereka yang sedang berada di dekat tebing.

Selain disiarkan melalui radio dan televisi, pemberitahuan Peringatan Dini Gempa Bumi juga dikirimkan ke ponsel melalui layanan yang disediakan oleh perusahaan ponsel (operator telekomunikasi), disebut Area Mail atau Emergency Rapid Mail. Pemberitahuan ini dikirim secara bersamaan ke telepon genggam yang berada di dalam area, di mana Badan Meteorologi Jepang mengeluarkan Peringatan Dini Gempa Bumi tersebut.

Mungkin kartun 1 orang dan teks yang menyatakan 'C Controlling lling trains 2018 To prevent traffic accidents Controlling factory lines ?? mitigate damage Controlling elevators -->T To prevent people from being trapped At home ?? enable personal protection Suspending work in progress ?? avoid mistakes Workers performing hazardous tasks To secure safety Alerting scho ols and assembly halls ?? guide evacuation'