Konjen Jepang Gandeng Fakultas Sastra dalam Konser AUN J Klasik Orkestra
Konsulat Jendral Jepang untuk Republik Indonesia di Surabaya kembali menggandeng Program Studi Sastra Jepang Fakultas Sastra Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya. Senin, (4/3) UNTAG Surabaya akan menjadi tuan rumah dalam Konser AUN J Klasik Orkestra. AUN J merupakan grup musik Jepang yang dibentuk pada tahun 2008 oleh 3 musikus muda Jepang yang ahli di 3 alat musik berbeda. Mereka mengkomposisi ulang ketiga alat musik Jepang yang biasanya tidak dimainkan bersama menjadi satu unit khusus alat musik. Permainan mereka mengutamakan karakter musiknya sendiri dalam konsep yang sederhana namun lebih mudah dimengerti indah. Bertempat di Student and Enterpreneuship Center, konser ini dibuka untuk masyarakat umum. Konser dihadiri oleh siswa SMA dan mahasiswa se-Kota Surabaya dan warga Jepang yang tinggal di Surabaya.
Rektor UNTAG Surabaya berkesempatan untuk membuka acara. Dalam sambutannya dia mengaku bangga UNTAG Surabaya bisa menjadi tuan rumah dalam konser yang bertujuan memperingati kerjasama ke-61 tahun antara Jepang dan Indonesia. Sama seperti hubungan kerjasama kedua negara, UNTAG Surabaya juga sudah berusia 61 tahun. “Saya senang dengan konser ini, mengingatkan saya pada alat musik Korea yang saya dengarkan ketika berkunjung ke sana. Ternyata Korea pernah dijajah oleh Jepang jadi alatnya hampir sama,” kata Mulyanto. Dia berharap semakin sering diadakan acara semacam ini. Sebelumnya UNTAG Surabaya dipercaya oleh Konjen Jepang untuk menjadi tuan rumah dalam Lomba Pidato Bahasa Jepang ??????? dan Seleksi Beasiswa Monbukagakusho.
Keigo Kashiwabara-Konsul Muda Bagian Kebudayaan turut hadir dalam konser. “Saya merasa senang sekali karena Bapak Rektor menyambut baik 61 tahun hubungan antara Jepang dan Indonesia. Konser AUN J Klasik Orkestra ini bertujuan untuk memperkenalkan budaya Jepang serta memperdalam pemahaman masyarakat Indonesia khususnya warga Jawa Timur terhadap alat musik Jepang,” kata Keigo. Dia berharap dengan adanya konser ini seluruh penonton tidak hanya terhibur tetapi juga bisa merasa dekat dengan Jepang.
Pada konser kali ini Ryohei Inoue (Wadaiko), Kohei Inoue (Shinobue) dan Ishigaki Seiyama (Shakuhachi) akan mempersempahkan kebolehannya. Di akhir acara mereka memberikan kesempatan kepada para penonton untuk menjajal memainkan Wadaiko, Shinobue dan Shakuhachi. Konser ini juga akan dilanjutkan dengan acara kebudayaan Jepang pada 9-10 Maret 2019 di Atrium Food Society Pakuwon Mall. Bukan hanya di Jepang, AUN J pernah menjajal panggung Asia, misalnya pada tahun 2013 mereka berkeliling ke empat negara ASEAN dengan tema “ONE ASIA” dan pada tahun 2015 mereka melakukan konser tur di tiga negara ASEAN termasuk Indonesia. (um/aep)