Pelatihan Bahasa Inggris untuk Pemandu Wisata di Desa Claket Mojokerto

Minasan, Konichiwa

Pelaksanaan Pelatihan Bahasa Asing sebagai salah satu program Matching Fund yang dijalankan merupakan langkah kongkrit bentuk kemitraan atau kerjasama antara pihak Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya melalui Prodi Sastra Jepang dengan masyarakat Desa Claket. Pelatihan tersebut dilaksanakan pada 27-28 Agustus 2022 di Gedung Bima Sakti Desa Claket, Mojokerto. Kegiatan ini dipandu oleh dosen Program Studi Sastra Inggris Untag Surabaya : Ibu Linusia Marsih, M.Pd, serta melibatkan mahasiswa perwakilan Fakultas Ilmu Budaya.

Salah satu target utama dalam kegiatan ini adalah para generasi muda yang hendak melanjutkan pelestarian wisata yang terdapat di desa setempat dalam rangka pengembangan wisata terintegrasi. Peran generasi muda sangat penting untuk menciptakan pariwisata berstandar internasional yang dimana targetnya yaitu turis mancanegara, selain pemertahanan dan pelesarian wisata, namun terdapat harapan besar dikenalinya obyek wisata di Desa Claket, Mojokerto yang berpengaruh pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat maupun pemerintah daerah setempat dalam sektor ekonomi dan pariwisata. Sebab pengembangan pariwisata sama dengan pengembangan sektor lain juga selalu memiliki dampak bagi perkembangan masyarakat maupun kawasan sekitarnya, baik dampak positif maupun negatif. Karena pertimbangan tersebut, maka diperlukan adanya perencanaan yang matang dalam pengembangan kepariwisataan, agar dampak positif dapat dioptimalkan kemanfaatannya dan dampak negatif dapat diminimalkan.

Dalam pelatihan tersebut, alhamdulillah para pemuda Desa Claket dan penggiat Pokdarwis sangat antusias mengikuti serangkaian kegiatan pelatihan Bahasa Inggris tersebut.