Umeko, Kartininya Jepang

Minasan, Konichiwa.

Masih dalam rangka memperingati Hari Kartini 21 April 2022, Mimin akan memperkenalkan secara singkat Tsuda Umeko, Siapakah beliau? Yuk kita simak bersama-sama.

Tsuda Ume (kemudian menjadi Umeko) lahir pada tahun 1864 di Tokyo sebagai putri kedua dari Sen Tsuda dan Hatsuko Tsuda. Ia dilahirkan selama masa transisi dalam sejarah Jepang, dari pemerintahan era Edo (1603-1867) ke pemerintahan era Meiji (1868-1912). Saat berusia tujuh tahun, Ume dikirim ke Amerika Serikat oleh pemerintah Meiji pada tahun 1871, sebagai satu dari lima wanita yang mendampingi Duta Besar Tomomi Iwakura. Salah satu misi Iwakura adalah memperkenalkan mereka dengan budaya Barat.

Tsuda Umeko lalu menerima pendidikan dasar dan menengah di AS dan kembali ke Jepang pada tahun 1882. Setelah dia menjabat sebagai profesor di Kazoku Jogakko, dia pergi ke Amerika Serikat lagi pada tahun 1889 untuk belajar sebagai mahasiswa khusus bidang biologi di Bryn Mawr College. Setelah menyelesaikan kursus dan kembali ke Jepang pada tahun 1892, ia mulai mengajar lagi di Kazoku Jogakko dan Sekolah Tinggi untuk Wanita. Setelahnya, Tsuda Umeko mengundurkan diri lalu mendirikan Joshi Eigaku Juku pada tahun 1900 guna mempromosikan pembelajaran bahasa Inggris dan pendidikan yang mengutamakan pada kepribadian individu. Dia adalah pelopor pendidikan tinggi untuk wanita di Jepang.

Pada tahun 1933, Joshi Eigaku Juku berganti nama menjadi Tsuda Eigaku Juku, lalu setelah Perang Dunia II, menjadi Universitas Tsuda, dan merupakan salah satu lembaga pendidikan tinggi wanita paling bergengsi di Jepang. Rencananya Tsuda Umeko akan ditampilkan pada uang kertas Jepang baru yang akan diterbitkan pada tahun 2024, lho!

Keterangan foto tidak tersedia.